Advertisements

Bagaimana caranya menghapus akun Zenius?

Apa itu Zenius?

Zenius adalah pionir layanan bimbingan belajar online di Indonesia. Dengan memanfaatkan produknya pengguna bisa mendapatkan tutorial dan panduan dalam berbagai macam mata pelajaran sekolah.

Mencakup jenjang pendidikan SD, SMP, SMA dan SMK. Juga persiapan ujian masuk universitas negeri.

*Tidak ada hubungan dengan Jenius, aplikasi bank digital dari BTPN.

Alternatifnya adalah Ruang Guru, Pahamify, Brainly dan Khan Academy.

Apakah akun Zenius bisa dihapus?

Akun Zenius dan data pribadi penggunanya sudah bisa dihapus.

Harap batalkan dahulu langganannya sebelum mengajukan penutupan akun.

Informasi akun Zenius dan syarat yang dibutuhkan

  • Nama
  • Alamat email
  • Password
  • Tanggal lahir
  • Kota
  • Nomor telepon
  • Jenjang pendidikan
  • Kelas
  • Alasan penutupan akun Zenius.
Advertisements

Cara menghapus akun Zenius

  1. Jalankan aplikasi Zenius di handphonenya.
  2. Login ke akun yang ingin dibatalkan jika belum.
  3. Ketuk menu Akun di sudut kanan bawah layar.
  4. Gulir ke bagian akhir dan pilih opsi Hapus Akun.
  5. Akan muncul pesan peringatan, lanjutkan dengan tap tombol Ya, Hapus Akun.
  6. Cek inbox email atau nomor hp terdaftar untuk kode OTP.
  7. Isikan deretan angka tersebut kembali di aplikasinya.
  8. Tap tombol Verifikasi.
  9. Jika berhasil akan muncul pesan “Sedih banget ditinggal kamu. Semoga kita bisa belajar bareng lagi ya!”.

Cara menutup akun Zenius lewat web

  1. Silakan kunjungi situs web Zenius.net menggunakan browser.
  2. Masuk ke akun anda.
  3. Klik foto profil pengguna di kanan atas.
  4. Pilih menu Edit Profile. Bisa diakses langsung lewat link ini.
  5. Geser ke bawah sampai menemukan opsi Hapus Akun.
  6. Anda akan dialihkan ke halaman syarat dan ketentuan, cek bagian akhir dan klik tombol Ya, Hapus Akun.
  7. Kode verifikasi akan dikirimkan ke alamat surel atau nomor seluler terdaftar.
  8. Masukkan kode OTP tersebut ke dalam kotak yang disediakan.
  9. Klik tombol Verifikasi untuk mengakhiri prosesnya.

Nama lain dari Zenius

  • Zenius
  • zenius.net
  • PT Zona Edukasi Nusantara

6 Comments

  1. Semoga tersedia pilihan ‘hapus akun’ pada aplikasi Zenius Pro. Karena saya memiliki 2 akun Zenius Pro yang secara tidak sengaja saya buat.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *