Apa itu iQIYI?
iQIYI adalah plaform streaming online yang menawarkan konten dengan jenis yang bervariasi. Mulai dari drama Korea, Jepang dan Cina. Variety show, film, hingga anime.
Alternatifnya adalah WeTV, VIU, Netflix, dan Disney+ Hotstar.
Apakah akun iQIYI bisa dihapus?
Akun dan data pribadi pada iQiYi bisa dihapus secara permanen.
Harap batalkan dulu langganan yang sedang aktif.
Informasi akun iQIYI dan syarat yang dibutuhkan
- Nama
- Alamat email
- Password
- Tanggal lahir
- Nomor Handphone
- Sudah tidak berlangganan
- Alasan penutupan akun iQIYI
Advertisements
Cara menghapus akun iQIYI
- Pergi ke situs web IQ.com memakai browser web favorit.
- Login ke akun anda.
- Klik foto profil pengguna di kanan atas layar.
- Pilih menu Pengaturan pribadi. Bisa diakses langsung melalui link ini.
- Geser laman ke akhir.
- Klik opsi Hapus akun ini.
- Akan tampil pesan peringatan apa akibat aksi ini.
- Klik Lanjutkan.
- Pilih tombol Yakin.
- Klik Kirim kode verifikasi.
- Cek inbox pada alamat email terdaftar.
- Salin kode OTP yang didapatkan dan isi pada kotak yang disediakan.
- Konfirmasi penghapusan akun iQIYI.
Cara membatalkan akun iQIYI lewat email
- Kirimkan email ke pusat bantuan atau privasi iQIYI di alamat contactus@qiyi.com atau privacy@iq.com.
- Untuk subjek contohnya Permohonan hapus data pribadi iQiYi atau Pembatalan akun iQiYi dan sebagainya.
- Kemudian tuliskan keinginan anda beserta alasan kenapa ingin menutup akun.
- Sertakan data akun sesuai persyaratan untuk verifikasi.
- Tambahkan gambar screenshot profil akun untuk melengkapi.
- Kirim dan tunggu responnya.
- Permintaan anda akan diperiksa apakah sesuai, dan akan dihubungi kembali sebagai konfirmasi.
- Ikuti intruksinya sampai selesai.
Nama lain dari iQIYI
- iQIYI
- iQIYI Indonesia
- iQIYI Video
- iq.com
- qiyi.com
- IQIYI INTERNATIONAL SINGAPORE PTE. LTD.
Tersilap langgan