Advertisements

Bagaimana caranya menghapus akun DANA?

Apa itu DANA?

DANA adalah aplikasi dompet digital yang terintegrasi dengan beberapa marketplace online seperti BukaLapak dan Lazada. Juga digunakan untuk menerima uang dari TikTok.

Terkenal karena adanya kuota gratis transfer antar bank sebanyak 10 kali setiap bulannya.

Alternatifnya seperti OVO, GoPay, LinkAja, ShopeePay dan DOKU.

Apakah akun DANA bisa dihapus?

Akun DANA dan data pribadi penggunanya bisa dihapus. Ada beberapa metode yang anda bisa gunakan.

Sebagai catatan, sebaiknya sebelum akun DANA ditutup dikosongkan dulu saldonya.

Informasi akun DANA dan syarat yang dibutuhkan

  • Nama lengkap
  • Email
  • Nomor telepon
  • NIK
  • Alamat
  • KTP
  • Foto
  • Alasan penutupan akun DANA
Advertisements

Cara menghapus akun DANA

  1. Buat email baru ditujukan ke help@dana.id atau lewat formulir customer care DANA.
  2. Isikan judul sesuai tujuan anda, yakni penghapusan akun DANA permanen.
  3. Tuliskan pesan yang menjelaskan judulnya. Beri alasan kenapa ingin membatalkan akun dan sertakan informasi akun seperti nama, nomor hp, dan alamat email.
  4. Tim DANA akan menghubungi anda untuk verifikasi data akun lebih lanjut.
  5. Apabila tidak ada kendala maka akan segera diproses permintaannya.

Cara menutup akun DANA lewat media sosial

  1. Manfaatkan akun media sosial resmi DANA di Facebook, Twitter atau Instagram.
  2. Kirim direct message ke inboxnya dengan isi pesan ingin menutup akun DANA secara permanen.
  3. Akan diminta informasi lebih lanjut soal data-datanya untuk verifikasi kepemilikan akun. Nama, nomor ponsel dan alamat email biasanya sudah cukup.
  4. Kalau sudah valid di akhir akan ditanyakan alasan menutup akun DANA.
  5. Tunggu sampai dapat kabar kalau permintaannya berhasil diproses.

Cara membatalkan akun DANA lewat call center

  1. Lakukan panggilan ke nomor call center DANA di 1500 445.
  2. Sampaikan ke agen customer service ingin membatalkan akunnya.
  3. Anda sebagai pemilik akun akan ditanyakan kenapa ingin ditutup.
  4. Kemudian akan diminta data-data akun seperti nomor hp, nama, dan alamat email.
  5. Ikuti arahannya sampai selesai.

Nama lain dari DANA

  • DANA
  • dana.id
  • DANA Indonesia
  • DANA Wallet
  • PT Espay Debit Indonesia Koe

One comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *