Advertisements

Bagaimana caranya menghapus akun redBus?

Apa itu redBus?

redBus adalah platform penjualan tiket bis di Indonesia. Menjamin harga termurah dan masih belum ada biaya tambahan untuk pemesanannya.

Bekerja sama dengan beberapa perusahaan otobus dengan rute Luar Negeri, Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), dan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP).

Berasal dari India dan memiliki cabang operasional resmi di Indonesia.

Alternatifnya adalah KAI Access, Easybook, Pegipegi dan Traveloka.

Apakah akun redBus bisa dihapus?

Akun redBus dan data pribadi penggunanya dapat dihapus.

Menurut kutipan kebijakan privasinya berikut ini.

Penjagaan Keamanan Data Pengguna Akhir:

Apabila Data Pengguna Akhir yang kami miliki untuk Anda tidak tepat, kami akan memperbaruinya atas permohonan Anda. Anda dapat juga meminta kami untuk menghapus Data Pengguna Akhir Anda dari basis data pelanggan kami dengan mengirim surel ke support@redbus.id dengan “Permohonan penghapusan Data Pengguna Akhir” pada baris subyek. Akan tetapi, apabila Anda memilih untuk menghapus Data Pengguna Akhir Anda, kami tidak dapat memberi Anda akses ke Situs untuk membuat reservasi-reservasi/pemesanan-pemesanan. Kami juga dapat perlu menahan informasi tertentu sesuai dengan hukum yang berlaku, untuk tujuan-tujuan hukum atau administratif, seperti penyimpanan catatan atau untuk mendeteksi kegiatan-kegiatan penipuan. Anda dapat menghapus akun pengguna Anda kapan pun dengan masuk ke akun Anda pada Situs dan memilih untuk menghapus akun Anda.

Informasi akun redBus dan syarat yang dibutuhkan

  • Nama
  • Jenis kelamin
  • Email
  • Tanggal lahir
  • Nomor handphone
  • Password
  • Riwayat transaksi
  • Alasan penutupan akun redBus
Advertisements

Cara menghapus akun redBus

  1. Kirimkan email ke customer service redBus Indonesia di alamat support@redbus.id.
  2. Untuk subjek gunakan “Permohonan penghapusan Data Pengguna Akhir”.
  3. Tulis penjelasan tujuan anda dan alasan kenapa ingin membatalkan akun Redbus.
  4. Sertakan biodata sesuai yang tersimpan dalam akunnya untuk diperiksa.
  5. Lampirkan gambar screenshot dari halaman profil pengguna di aplikasi atau situs sebagai pelengkap.
  6. Kirim dan tunggu balasannya.
  7. Anda akan dihubungi kembali untuk konfirmasi, dan identitas akan diverifikasi untuk melanjutkan prosesnya.
  8. Ikuti instruksinya sampai tuntas.

Nama lain dari redBus

  • redBus
  • redBus Indonesia
  • Red Bus
  • redBus ID
  • redbus.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *